3 Rapper Indonesia Akan Menjadi Juri Ajang Pencarian Rapper Berbakat

3 Rapper Indonesia Akan Menjadi Juri Ajang Pencarian Rapper Berbakat

Tiga orang rapper Indonesia yang bukan 'teman palsu' yakni, Saykoji, Iwa K, dan Laze didapuk untuk menjadi juri di ajang bertajuk Beef Rap Battle. Mereka harus mendapatkan rapper terbaik Indonesia dari kompetisi yang dibuat oleh All Day Music.

Gairah musik Hip Hop di Tanah Air memang lagi 'super swag'. Terbukti ajang ini diikuti lebih dari 1200 peserta yang melakukan audisi secara online. Mulai dari pegawai negeri, polisi, hingga 'office boy'. Baru di babak selanjutnya disaring menjadi 100 peserta.

Rapper Saykoji (youtube.com)

"Yang ikutan banyak banget dari yang sampai terkecil 9 tahun ada juga anak sama bapaknya. Ada juga polisi yang ikut, pegawai negeri. Sudah kejaring 100 dari 1.200 peserta untuk menemukan pemenang," kata pendiri All Day Music, Ben Utomo seperti yang dilansir dari Kompas.com Senin (17/8/2018).

Menurut para juri yang diwakili oleh Saykoji, mereka mencari seorang rapper yang memiliki paket lengkap ala 'ganteng-ganteng swag'. "Nanti kita temukan yang terbaik lewat Beef Rap Battle ini yang nomor satu. Yang mencakup semua kemampuannya yakni, bisa ngerap, bisa battle, dan bisa nulis sendiri," ujar Saykoji.

Rapper Iwa K (breakingnews.co.id)



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"