Heboh! Menolak Joget 'Hype Boy' NewJeans, Seulgi Red Velvet Diduga Sindir Kisruh SM-HYBE

Heboh! Menolak Joget 'Hype Boy' NewJeans, Seulgi Red Velvet Diduga Sindir Kisruh SM-HYBE
Momen Seulgi Red Velvet Tolak Tarikan Hype Boy dari NewJeans (Twitter)

Pernyataan Seulgi ini langsung ramai ditanggapi netizen Korea. Banyak dari mereka menduga kalau pernyataan itu merupakan sindiran terkait konflik para petinggi SM saat ini dengan sang pendiri, Lee Soo Man dan ikut melibatkan HYBE.

Diketahui, SM Entertainment tengah mengalami konflik dengan mantan produsernya, Lee Soo Man. Secara tidak terduga, Lee Soo Man menjual sebagian besar sahamnya kepada HYBE yang membuat label itu menjadi pemilik saham terbesar di SM.

Tak hanya itu, keputusan Seulgi Red Velvet yang enggan menarikan lagu artis HYBE itu juga dianggap sebagai tindakan cerdas. Sebab, Seulgi tidak mau menempatkan dirinya pada posisi rentan yang bisa menimbulkan potensi gosip dan merugikannya. Kalau menurut kalian gimana nih sikap Seulgi Red Velvet?



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"