Terimakasih Bapak TNI, Telah Mengambil 12 Ton Alat Kesehatan dari China

Terimakasih Bapak TNI, Telah Mengambil 12 Ton Alat Kesehatan dari China
Ilustrasi pesawat TNI AU (Instagram @militer.udara)

Setelah selesai mengangkut alat kesehatan, Hercules dan semua kru mendarat di Natuna.  Senin (23/3) pagi, mereka baru tiba di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Kru pesawat C130 Hercules TNI AU udah terbang selama 27 jam buat ngambil logistik kesehatan hibah dari China.Sesampainya di Natuna, kru pesawat harus beristirahat sembari cek kesehatan oleh tim dokter di sana.

Dedikasi TNI AU (Instagram @militer.udara)

Pesawat harus didiamkan selama lebih kurang delapan jam dan disemprot dengan desinfektan. Pendiaman pesawat bertujuan untuk menetralisasi udara yang masuk saat pengangkutan logistik dari China. Biar gak ada bakteri dan virus yang bisa menjangkiti manusia gengs. 

”Pada saat berangkat dan mengangkut logistik, kami semua menggunakan APD (alat pelindung diri) lengkap. Sesampainya di Natuna, APD itu dimusnahkan dan para kru dicek kesehatannya. Syukurlah, semuanya dalam kondisi sehat,” tutur Kolonel Yuris.

Terimakasih bapak-bapak TNI...



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"