4. Memberimu Energi
Pisang mengandung tiga gula alami: sukrosa, fruktosa dan glukosa. Tiga kandungan tadi yang memberimu sumber energi bebas lemak dan kolesterol. Karena itu, pisang sangat bagus dikonsumsi tiap hari. Terutama untuk anak-anak dan atlet.
Kamu bisa memakannya untuk sarapan, sebagai camilan siang hari, atau sebelum dan sesudah olahraga.
5. Membantu Pencernaan dan Mengatasi Masalah Gastrointestinal
Pisang berukuran sedang dapat memenuhi sekitar 10-12% dari kebutuhan serat harianmu. Badan Promosi Kesehatan Singapura merekomendasikan asupan serat makanan harian 20g untuk wanita dan 26g untuk pria.
Pisang, terutama yang sangat matang, mengandung pati yang tidak dapat dicerna (pati resisten) di usus kecil dan mampu masuk ke usus besar. Pisang seperti itu membantumu mengelola berat badan dengan lebih baik dengan membuatmu merasa kenyang lebih lama.
Nah, itu tadi 5 manfaat ajaib pisang untukmu ges.
Yuk, mulai rutin makan pisang tiap hari!