2. Strawberry dan Madu
(unsplash.com)
Cukup gosokkan strawberry langsung pada bibir atau haluskan strawberry dan satu sendok teh madu, lalu gunakan untuk scrub. Strawberry dan madu bisa mencegah bibirmu menjadi gelap. Untuk hasil maksimal, aplikasikan campuran bahan alami tersebut 3 kali seminggu.
3. Susu dan Kunyit
(Pexels)
Campurkan setengah sendok teh kunyit dan satu sendok teh susu. Setelah tercampur, oleskan pada bibir dan tunggu hingga mengering. Selanjutnya bersihkan bibir dengan air hangat dan oleskan pelembab bibir setelahnya. Campuran ini berfungsi untuk menghilangkan sel-sel mati. Disarankan untuk menggunakannya dua hari sekali.