Meski warung berada di dalam batu karang, namun suasananya tidak gelap. Hal ini disebabkan karena sinar matahari masih bisa masuk lewat celah-celah batu karang. Tentunya, suasana yang ditawarkan warung itu sangat unik.
Wisatawan juga bisa makan sambil menikmati suasana pantai. Hamparan pasir putih juga memenuhi dalam batu karang tersebut sehingga semakin menunjukkan kesan alam yang sangat natural.
Dalam kolom komentar, wisatawan mengungkap lokasi tersebut. Warung yang berada di perut batu karang itu berada di Pantai Sadeng, Gunungkidul, Yogyakarta.
Kendati demikian, penampakan warung di dalam batu karang itu memicu reaksi ngeri warganet. Mereka menuliskan beragam ketakutan jika batu karang itu tiba-tiba ambruk, sampai adanya ombak besar yang menerjang warung tersebut.
"Nggak kebayang kalau runtuh," sahut seorang warganet.
"Ini kalau tiba-tiba ada ombak besar pada nggak tahu," komentar warganet lain.
"Masukin gerobaknya gimana tuh?" tanya warganet lain lagi.
"Demi apa, gua phobia kalau harus nunduk, takut woi," tambah warganet yang lain.
"Ini kalau misal tebingnya tiba-tiba ambruk gimana," kata warganet lain.
"Di Indonesia mah apa aja jadi, di darat, di laut, di gunung, di udara," celutuk warganet lainnya tak mau ketinggalan.
"Lihat ini jadi sesak nafas," aku warganet lainnya.
Gimana menurutmu, gengs? Mau coba kesana?