Jangan Mabuk
Pastinya ketika kita sedang berada di luar daerah, kita wajib menjaga diri dan menjaga tata krama agar perjalanan kita menyenangkan.
Kadang saking senangnya kita sampai lupa dan bahkan sampai mabuk-mabukan disana. Hal yang perlu kamu jauhi, karena mabuk kadang bisa membawa kita dalam masalah, apabila tidak sadar.
Jangan terlalu ramah
Dalam perjalanan liburan kamu tentunya kamu akan menjumpai berbagai jenis orang dan karakteristiknya.
Tips agar kamu nyaman semasa liburan, ya jangan terlalu ramah dengan orang asing, kita kan tak tahu bagaimana asal-usulnya dan dimana rumahnya. Gimana kalau dia berbuat hal buruk padamu?
Simpan perhiasan dan gadget
Saat libur, kita perlu juga menyimpan perhiasan kita, gak perlu dibawa semua, pakailah seperlunya.
Kalau kamu punya gadget mahal, kamu juga perlu menyimpanya dan jangan terlalu memperlihatkanya kedepan umum. Pasalnya apabila gadget dan perhiasan kita terlihat mencolok akan memancing orang berbuat jahat kepada kita lebih tinggi.
Jadi begitulah tips agar kamu bisa merasa nyaman dalam perjalanan liburan. Sebagai pelancong yang bijak, gak ada salahnya mengikuti saran-saran diatas ini.