Masih Banyak Kok Pantai yang Sepi di Bali Buat Kamu Datengin

Masih Banyak Kok Pantai yang Sepi di Bali Buat Kamu Datengin

Tepatnya di sekitaran wilayah Karangasem, Bali. Deretan pantai di Karangasem terhitung masih sepi dan indah. Pasir putih dan jumlah pengunjung yang sedikit jadi tawaran menarik dari pantai ini. Ada sekitar 87 km pantai yang dimiliki Karangasem. Dan semua pantai itu masih sepi pengunjung. Ayo cek satu per satu.

1. Pantai Bias Putih

1. Pantai Bias Putih instagram @ol.kwiatkowska

Pantai ini diapit dua bukit di kanan-kirinya. Banyak orang menyebut pantai ini sebagai ‘virgin beach’. Dianggap sebagai salah satu pantai terbaik dan terpopuler di Bali. Pantai ini juga jadi tempat nelayan memarkir perahunya. Tapi, bukan berarti pantainya kumuh. Justru pantai ini bersih dan berorientasi wisata. 

2. Pantai Blue Lagoon

2. Pantai Blue Lagoon instagram @_dasha_puteshestvennica

Pantai ini jadi salah satu favorit warga negara asing. Selain karena masih sepi, pantai ini punya daya tarik lain. Selain berjemur, berenang, atau bermain pasir, pantai ini juga punya daya tarik snorkling. Ada banyak ikan dan karang indah di sini. Beberapa orang menyebutkan, di perairan di kawasan pantai ini, terkadang kita bisa menemukan hiu karang juga lho.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"