Takut nyasar atau kebingungan saat pertama liburan ke luar negeri adalah yang wajar. Asal kamu tahu tips traveling ke luar negeri tanpa tour guide ini, dijamin liburan kamu nggak akan semengerikan yang dibayangkan. Justru lebih meyenangkan, lho!
Seperti yang kita tahu, jasa tour guide biasanya digunakan untuk memandu liburan agar kamu lebih aman selama berada di tempat wisata. Namun sayangnya, tidak semua orang suka menggunakan jasa ini. Bukan tidak membutuhkan orang lain, tetapi karena traveling sendiri adalah hal yang jauh lebih menyenangkan dan menantang.
Nah, buat kamu yang hobi traveling sendirian ke negeri orang, yuk simak tips berikut ini agar liburanmu tetap aman.
1. Cari Informasi Detail Tentang Negara yang Dituju
Tips pertama agar liburan kamu tetap aman dan nyaman meski tanpa tour guide adalah dengan mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang negara yang ingin kamu tuju. Cari juga informasi tentang seberapa tingkat keamanan turis asing selama berada di sana.
Dengan begitu, kamu bisa mempertimbangkan sendiri apakah negara tersebut cukup aman ketika kamu liburan tanpa tour guide. Kalau negara yang kamu tuju ternyata cukup berbahaya bagi turis asing, sebaiknya pindah tujuan agar tetap aman.
2. Pastikan Kamu Punya Akses Uang di Luar Negeri