Sebuah keluarga WNI yang tinggal di Jepang menceritakan pengalaman mereka saat rela mengantre selama 2 jam demi makan Nasi Padang yang ada di negeri sakura itu.
Saat merantau ke negara orang, tentu saja sebagian besar orang akan merindukan makanan khas kampung halamannya. Apalagi makanan-makanan nusantara yang memang tak bisa tergantikan di lidah orang Indonesia.
Seperti Finan Akbar bersama keluarganya yang sedang berkunjung ke sebuah festival Indonesia yang berada di Yoyogi, Jepang (15/10). Melalui akun YouTube @finanakbar (15/10), terlihat mereka sedang antre berjam-jam untuk bisa menikmati hidangan nasi padang.
Dari video tersebut, sang istri menceritakan jika ia memperoleh informasi jika ada banyak pilihan makanan Indonesia di festival tersebut, salah satunya adalah nasi padang.
Usai sampai di lokasi, mereka pun terkejut saat melihat antrian yang begitu panjang hingga menutupi tenant-tenant yang lain.
Tenant nasi padang tersebut bernama Indonesian Cafe Nasi Padang yang menyajikan aneka pilihan menu mulai dari rendang, ayam bakar, bebek dan sebagainya.