Wanita AS Ini Baru Memakai Celana Panjang Di Usia 27 Tahun, Begini Kisahnya

Wanita AS Ini Baru Memakai Celana Panjang Di Usia 27 Tahun, Begini Kisahnya

Seorang wanita asal New York, belum lama ini viral karena menceritakan kisah hidupnya yang pertama kali mengenakan celana. Ia adalah Batsheva Haart. Batsheva baru pertama kali mencoba memakai celana di usianya yang ke 27 tahun.

Menurut kisahnya yang dibagikan pada reality show berjudul Unorthodox Life, ia dan keluarganya meninggalkan ajaran Yahudi Ortodoks dan memilih untuk menjalani kehidupan modern di New York.

Selama menganut Yahudi Ortodoks, ia diajarkan untuk tidak mengenakan celana dan pakaian terbuka. Tetapi setelah meninggalkan ajaran itu, ia akhirnya memakai celana untuk pertama kalinya di usia 27 tahun.

Batsheva Haart, wanita yang baru pertama kali menggunakan celana di usia ke 27 tahun (via instagram)

“Merupakan transisi yang menarik saat aku mulai pakai celana, aku tidak terbiasa melihat tubuhku seperti itu. Itu adalah pengalaman baru bagiku,” kata perempuan yang kini berusia 28 tahun tersebut kepada Yahoo!Life.

Seumur hidupnya, Batsheva selalu mengenakan rok dan pakaian tangan panjang. Namun saat ia sempat mencoba menggunakan pakaian moderen, ia selalu berdebat dengan sang suami, Benjamin Benn Weinstein.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"