Ustadz Khalid Basalamah, Sosok Cerdas yang Pengajiannya Pernah Dibubarkan Paksa

Ustadz Khalid Basalamah, Sosok Cerdas yang Pengajiannya Pernah Dibubarkan Paksa

Ustadz Khalid Basalamah adalah seorang da'i yang terkenal karena cara-caranya menjawab pertanyaan dengan tenang. Pasti banyak deh di antara kalian yang sering ngeliat dia di video atau di media sosial. Dia akan memberikan penjelasan yang terbaik hingga semua masalah itu setidaknya bisa terjawab.

Di balik itu, siapa sangka kalo sebelumnya pengajian ustadz Khalid Basalamah ternyata pernah dibubarkan paksa loh. Peristiwa itu terjadi saat dirinya diundang berceramah di Sidoarjo, Jawa Timur.

Ustadz Khalid Basalamah (jitunews.com)

Saat memberikan ceramahnya, ustadz Khalid Basalamah didatangi sekelompok orang yang diketahui adalah anggota sebuah ormas. Bukannya mengikuti, kelompok itu malah tampak berusaha membubarkan pengajian tersebut.

Hingga kini, ustadz Khalid Basalamah masih tetap menjadi seorang pendakwah. Namun di balik itu, ternyata dia juga berprofesi sebagai wirausahawan loh. Ustadz Khalid Basalamah ternyata membuka usaha kuliner Timur Tengah yang bernama Ajwad Resto.

Restoran yang menyajikan hidangan khas Timur Tengah itu dirintisnya lantaran dia begitu suka akan kuliner Timur Tengah. Ustadz Khalid Basalamah pun gak cuma mencari harta dunia semata kok, tapi dia juga membiayai jalannya dakwah dan menggerakkan perekonomian umat Muslim.

(dutaislam.com)

Ustaz Khalid Basalamah juga menjalankan usaha lainnya seperti Uhud Tour yang menangani travel haji dan umroh. RiffSys yang menyediakan aplikasi digital, Badr TV, Pustaka Ibnu Zaid, hingga Mawaddah Indonesia yang menangani pernikahan secara syar'i. Semua usahanya itu berinduk pada Yayasan Sedekah Kreatif miliknya.

Di luar berbagai bisnis yang dijalankannya, Ustadz Khalid Basalamah adalah seorang pendakwah yang emang udah beken di platform YouTube misalnya. Da'i yang satu ini punya channel resminya Ust. Khalid Basalamah. Tonton deh video-video ceramahnya, menenangkan.

Soal pendidikan, ustadz Khalid Basalamah jelas gak biasa-biasa aja nih gengs. Sosok pria kelahiran Makassar, 1 Mei 1975 ini menyabet gelar S1 dari Universitas Islam Madinah, Arab Saudi. Sementara gelar masternya diperoleh di Universitas Muslim Indonesia, dan gelar doktoralnya ia dapatkan dari Universitas Tun Abdul Razzak, Malaysia.

Pengajiannya selalu rame deh (tribunnews.com)

Nah, jadi sekarang kalian tau kan kenapa setiap kali mendapat pertanyaan yang sulit sekalipun saat dia menggelar pengajian, dia bisa menjawab dengan tenang. Yaiyalah, ilmunya luas, dia santun pula menjawabnya, gak berapi-api. Efektif!

Padahal sebelumnya, seperti yang diungkap di atas, pengajian Ustadz Khalid Basalamah pernah dibubarkan secara paksa loh. Oknum yang membubarkan paksa pengajiannya disebut termakan hasutan dan fitnah yang tak jelas dari mana sumbernya.

Kejadian itu berlangsung di Masjid Shalahuddin, Perumahan Puri Surya Jaya, Sidoarjo, Jawa Timur. Ustadz Khalid Basalamah saat itu sedang menyampaikan ceramah bertajuk "Manajemen Rumah Tangga".

Ustadz Khalid Basalamah dievakuasi saat pengajiannya akan dibubarkan paksa (akurat.co)

Mereka yang datang dengan maksud membubarkan paksa pengajian itu terdiri dari puluhan massa. Mengetahui hal itu, pengajian pun terpaksa dihentikan dan Ustadz Khalid Basalamah pun dievakuasi ke dalam mobil yang dijaga beberapa aparat kepolisian.

Meski begitu, kini ustadz Khalid Basalamah tetap rutin kok memberikan ceramah-ceramahnya. Dia juga tampak masih aktif membagikan video-video ceramahnya di YouTube atau media sosial lainnya.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"