Seorang nenek asal Malaysia baru-baru ini ramai diperbincangkan setelah dirinya melakukan sebuah aktivitas yang tak biasa dilakukan orang yang sudah berusia lanjut.
Ya, nenek tersebut berhasil mendaki gunung dalam waktu singkat, yakni 2 jam. Dilansir dari World of Buzz, nenek bernama Siti Zaharah Abdullah itu menjadi perhatian publik setelah mendaki Gunung Datuk dengan ketinggian 884 meter.
Ia sendiri sudah berusia 80 tahun yang berasal dari Kampung Batu Puteh, Chengkau. Ketika mendaki, nenek Siti hanya menggunakan sepatu tanpa kaos kaki dan sarung tangan. Ia juga menolak memakai tongkat sebagai alat bantu saat mendaki.
Siti Zaharah pergi mendaki bersama putri pertamanya, Esah Hitam. Awalnya, mereka berdua berniat berkunjung ke rumah kerabat di Melaka. Tetapi, rencana berkunjung itu dibatalkan. Hingga kemudian, mereka memutuskan untuk mendaki gunung bersama.
"Putriku mengajakku untuk mendaki Gunung Datuk, dan aku setuju karena aku sudah lama tidak mendaki. Aku juga bisa menonton matahari terbenam dan minum di gua di dekat puncak gunung," ungkap Siti Zaharah.
Sebelum menikah dulu, nenek Siti memang pernah mendaki Gunung Datuk tiga kali. Lalu, ia kembali mendaki ke gunung yang sama satu kali setelah menikah.
Nenek berusia 80 tahun ini memulai pendakian pada jam 2 siang. Walau umumnya pendaki di sana menggunakan bantuan tongkat, sang nenek tetap menolak memakainya.