Dari seluruh daerah yang mengumandangkan azan di dunia ini, ternyata berawal di bagian timur Indonesia.
Tepatnya, di Sulawesi bagian timur. Ketika azan subuh belum usai diserukan di Sulawesi, makan akan berlanjut di Jakarta, kemudian Sumatera dan ke daerah lainya di Nusantara.
Sebelum kumandang azan berhenti di Indonesia, adzan akan berkumandang di Malaysia, lalu diserukan di Burma
Selanjutnya, azan akan berkumandang di Bangladesh, lalu terdengar lagi di India, akan begitu terus berlanjut hingga kumandang adan subuh diserukan di Atlantik.
Belum usai kumandang azan subuh di Atlantik, kembali lagi lantunan azan Zuhur diserukan di bagian timur Indonesia.
Widih, luar biasa bukan? Setiap harinya azan nggak akan pernah berhenti dikumandangkan di seluruh dunia hingga nanti datangnya hari kiamat. Bersyukurlah kamu yang sampai detik ini masih bisa mendengarkan suara azan. MasyaAllah..