Ternyata, Mengeluh Tuh Ada Manfaat Positifnya Juga Lho Buat Kemajuan Kita

Ternyata, Mengeluh Tuh Ada Manfaat Positifnya Juga Lho Buat Kemajuan Kita

Mengeluh merupakan aktivitas yang sebetulnya wajar terjadi. Tapi banyak yang menyatakan bahwa mengeluh tuh buruk, gak baik, jadi sebaiknya dihindari. Sebab, itu hanya akan menambah "beban" doang.

Mengeluh juga disebut-sebut banyak orang sebagai sikap kita yang menunjukkan rasa kurang bersyukur. Gak ada deh yang mau dengerin keluhan orang, kecuali untuk beberapa kasus ya.

Di balik itu, sadar atau tidak, sebenernya segala hal di dunia ini terbagi menjadi baik dan buruk. Termasuk soal mengeluh, yang dalam bahasa Jawa disebut 'sambat'. Jadi ternyata ada juga lho manfaat positif dari mengeluh. Ya, buat kemajuan dan perkembangan kita juga gengs.

Dikutip dari IDNTimes.com, mengeluh tuh ada manfaat positifnya juga lho buat kemajuan kita. Simak deh.

1. Untuk mengemukakan pendapat

1. Untuk mengemukakan pendapat (psychcentral.com)

Orang-orang seringkali merasa malu untuk mengutarakan pendapatnya. Apalagi pas benar-benar dibutuhkan. Ada ketakutan macem takut dicela, takut di-bully, atau malah gak ada ide lainnya.

Tapi, jika ada suatu hal yang kalian rasa dirugikan maka sampaikanlah. Itu sebetulnya bentuk lain dari mengeluh. Tapi di situ minimal kalian bisa ikut bersuara kan?

2. Pihak lain akan mengerti apa yang kalian inginkan

2. Pihak lain akan mengerti apa yang kalian inginkan Sampaikan, mereka akan mengerti kok (hoteliermaldives.com)

Ketika kalian menemukan sebuah kendala di tempat umum atau saat bekerja di kantor, tapi kalian gak bisa mengatasinya sendirian, sampaikanlah gengs! Jelaskan sejelas-jelasnya.

Jika kalian diam, itu hanya akan memperburuk keadaan. Mosok iya ada kalian belom gajian dan kalian diem-diem aja gitu? Bilang ke atasan, maka mereka akan mengerti apa yang kalian inginkan.

3. Cari solusinya bersama-sama

3. Cari solusinya bersama-sama Ayo, cari solusinya bersama-sama (psychologies.co.uk)

Semua masalah (sebenarnya) pasti ada solusinya. Jika ada satu hal yang dirasa mengganjal, keluhkan sebentar. Tapi bukan berarti cuma sampe situ doang loh.

Kalian wajib hukumny untuk menemukan apa solusinya. Temukan solusi bersama teman-teman kalian. Hal ini baik untuk mengatasi berbagai kendala dalam kerja sama tim di mana pun kalian berada.

4. Nggak memendam perasaan sendiri

4. Nggak memendam perasaan sendiri Yang penting gak kalian pendam sendirian gengs (spunout.ie)

Mengeluh sebenarnya baik karena ketika kita punya masalah, kita langsung aja mengutarakannya. Nyatakan pendapat kalian bilamana terjadi sesuatu yang gak kalian inginkan.

Menyatakan sesuatu jauh lebih baik daripada diem-diem aja terus kita jadi stres. Minimal kalian bisa berbagi dengan teman, sahabat, pasangan, orang tua, dan pihak manapun.

5. Menemukan teman senasib sepenanggungan

5. Menemukan teman senasib sepenanggungan Siapa tau ketemu orang-orang yang senasib~ (imagenesmy.com)

Kata siapa sih mengeluh itu selalu buruk? Nggak kok, nggak begitu, yang penting porsinya pas. Mungkin aja di luar sana ada banyak orang yang nasibnya sama dengan kalian.

Jika mungkin kalian bertemu dan menyampaikan keluhan itu, kalian bisa aja nyambung kan tuh. Obrolan dimulai dan harapannya sih kalian bisa menemukan solusinya bersama-sama pula.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"