Simak Kisah Sultan Jagakarsa, Crazy Rich yang Mati Suri Selama 21 Hari dan Punya Indera Keenam

Simak Kisah Sultan Jagakarsa, Crazy Rich yang Mati Suri Selama 21 Hari dan Punya Indera Keenam

Seorang pengusaha yang dikenal dengan sebutan Sultan Jagakarsa menceritakan pengalaman "misterius"nya pernah mati suri selama 21 hari. Setelah bangun, ia seakan memiliki sixth sense atau indera keenam.

Pria yang bernama asli Onny Hendro Adhiaksono itu atau lebih dikenal dengan sapaan Kaji Edan ini bisa dibilang seorang crazy rich, Gengs. Beberapa waktu lalu bahkan Gading Marten dan Andre Taulany juga sempat menyambangi rumah konglomerat tersebut. Mereka dibuat takjub dengan megahnya rumah berserta "koleksi" Mantan Komisaris PT Murakabi Sejahtera itu.

Lebih lanjut, dikutip dari tayangan YouTube milik Helmy Yahya yang diunggah pada tahun 2020 lalu, sang crazy rich menceritakan bahwa dirinya pernah mati suri.

"Jadi tahun 95 saya mengalami kecelakaan, saya koma 21 hari. Mati suri 21 hari," kata Kaji Edan, dilansir YouTube Helmy Yahya Bicara, Rabu (1/12/2021).

Setelah bangun dari komanya, Kaji Edan mengalami amnesia. Ia hilang ingatan bahkan tak kenal dengan istrinya sendiri.

Kisah Sultan Jagakarsa, Crazy Rich yang Mati Suri Selama 21 Hari dan Punya Indera Keenam (YouTube)

"Setelah 21 hari saya amnesia, anak istri pun saya lupa, yang ingat bapak ibu aja. Misal Mas Helmi jenguk, saya nggak kenal ini Helmi Yahya, saya cuma ingat ini bapak pernah nonjok saya," ungkapnya.

Selama 21 hari itu pula Kaji Edan mengaku diperlihatkan hal-hal yang tak pernah dia lihat sebelum kecelakaan.

"Jadi waktu 21 hari itu saya koma, itu rasanya setiap pagi saya dibangunkan, terus disuruh nonton film kayak di Studio 21, gede layarnya, tapi episodenya itu, episode dari saya kecil hingga saya dewasa sebelum saya kecelakaan. Tapi pemerannya itu saya dan orang-orang yang menyakiti perasaan saya," paparnya.

"Jadi misalkan ada tetangga yang biasanya nyolong rambutan, itu muncul, tapi saya lupa namanya, hanya ingat wajahnya. Jadi kalau dia besuk, oh ini pernah nyolong rambutan," sambungnya.

Kaji Edan mengaku bahwa semuanya seakan ditunjukkan oleh Tuhan. Sayangnya, hal tersebut membuat dirinya jadi membenci banyak orang bahkan yang tidak ia kenali.

 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"