Senapan Buatan Indonesia Tak Kalah dengan Buatan Luar Negeri

Senapan Buatan Indonesia Tak Kalah dengan Buatan Luar Negeri

Selama ini kita tahu kalau perlengkapan militer (alutsista) biasanya TNI impor dari luar seperti pesawat atau tank. Ternyata ada beberapa alutsista yang kita produksi sendiri lho. Indonesia punya kok perusahaan yang memproduksi senjata-senjata berkelas internasional. Perusahaan yang dimaksud adalah PT Pindad, pernah dengar? PT Pindad merupakan satu-satunya produsen alat utama sistem pertahan (alutsista) di Indonesia.

Senjata-senjata yang diproduksi oleh PT Pindad banyak digunakan oleh angkatan militer Indonesia. Tapi percaya tidak, beberapa senapan buatan PT Pindad ada yang mendunia dan tak kalah dengan senapan buatan luar negeri. Tak hanya digunakan TNI, beberapa senjata buatan anak bangsa ini ada juga yang digunakan oleh angkatan militer Malaysia, Myanmar, Filipina, Kamboja dan masih banyak lagi.

Berikut ini ada daftar senapan buatan Indonesia yang kehebatannya mendunia. Beberapa di antaranya pernah menjuarai kompetisi internasional.

1. SSBA (Senapa Serbu Bawah Air)

1. SSBA (Senapa Serbu Bawah Air) Senapan buatan Indonesia (bosmurah.com)

SSBA merupakan salah satu senjata terobosan terbaik PT Pindad. Untuk membuat senapan canggih yang bisa digunakan di bawah air ini, PT Pindad bekerja sama dengan Dinas Penelitian dan Pengembang (Dislitbang) TNI Angkatan Laut.

Dengan menggunakan peluru kaliber 5,66 x 150 mm, membuat peluru SSBA dapat bekerja dengan sangat baik di bawah air. Di kedalaman 5 meter, jarak efektifnya mencapai 20-30 meter. Untuk di kedalaman 20 meter, jarak efektifnya mencapai 10-20 meter, dan 5-10 meter di kedalaman 40 meter. SSBA sangat efektif digunakan di darat dan juga di dalam air.

2. SS4

2. SS4 Senapan buatan Indonesia (kabarbisnis.com)

Senapan serbu paling terkenal di dunia, yakni AK-47 buatan Rusia disebut-sebut mampu dikalahkan oleh SS4 buatan Pindad. SS4 memiliki peluru dengan kaliber 7,62 x 51 mm, sementara AK-47 memiliki peluru dengan kaliber 7,62 x 39 mm. Dari jarak tembak efektif, SS4 juga lebih unggul dibandingkan dengan AK-47. SS4 mampu menembak dengan jarak efektif 600-800 meter, sedangkan AK-47 hanya 300 meter.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"