Selain Habib Rizieq, Inilah Para Cucu Rasulullah SAW yang Berkiprah di Kancah Politik Nasional

Selain Habib Rizieq, Inilah Para Cucu Rasulullah SAW yang Berkiprah di Kancah Politik Nasional

Habib Rizieq dikenal sebagai seorang yang memiliki darah keturunan Nabi Muhammad SAW. Dia adalah salah satu cucu nabi yang berkiprah di kancah politik Indonesia.

Orang-orang mengenal zuriyat atau keturunan Nabi Muhammad SAW ini dengan sematan gelar 'Habib' di depan namanya.

Maka dari itu, Habib Rizieq Shihab bukanlah satu-satunya cucu nabi yang terjun ke dunia politik. Sebab sejak lama, sudah banyak cucu Rasulullah SAW yang terlibat di pemerintahan.

Habib Rizieq Shihab, cucu Rasulullah SAW (solopos.com)

Beberapa nama lain seperti Habib Hanif Al Athos, Habib Bahar Smith, Habib Ahmad Alhabsyi, Habib Novel Alaydrus, Habib Lutfhi bin Yahya, Habib Hasan bin Jafar Assegaf adalah para cucu Rasulullah SAW juga. Mereka juga sama-sama terkenal di dunia perpolitikan.

Selain nama-nama dengan sematan 'Habib' tadi, ada juga beberapa nama tokoh yang adaah zuriyat tapi tidak dipanggil dengan sebutan 'Habib'. Kenapa begitu?

Soalnya, banyak keturunan Nabi Muhammad SAW atau cucu Rasulullah yang bisa dilihat dari nama marga yang mereka sandang di belakang namanya. Banyak tokoh di Indonesia yang memiliki nama marga tersebut.

Literatur Rabithah Alawiyah, organisasi pencatat keturunan Nabi Muhammad SAW, mencatat setidaknya ada 151 nama marga. Nama-nama itu memiliki garis keturunan Nabi Muhammad di dunia. Termasuk di Indonesia.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"