Secara Psikologis, Inilah Makna yang Terungkap di Balik Tingkat Kebersihan Seseorang

Secara Psikologis, Inilah Makna yang Terungkap di Balik Tingkat Kebersihan Seseorang

Semua orang punya kebiasaan yang berbeda-beda. Termasuk dalam hal kebersihan juga beda-beda gengs. Entah di lingkungan tempat tinggalnya atau ruang pribadinya.

Banyak orang yang sepakat bahwa rumah yang berantakan itu jorok. Padahal sejumlah ahli menilai sebaliknya, jadi ya belum tentu jorok seperti anggapan banyak orang lah. Sementara, tingkat kebersihan sebuah lingkungan juga bisa kok menggambarkan kepribadian seseorang.

Gimana sih tingkat kebersihan meja kerja atau kamar tidur seseorang? Dan bagaimana maknanya secara psikologis?

Dikutip dari Brightside, ini dia beberapa tingkat kebersihan seseorang dan bagaimana kepribadian mereka di balik itu. Simak deh, asik nih.

1. Menyimpan sampah dalam laci, apa maknanya?

1. Menyimpan sampah dalam laci, apa maknanya? Sampah di dalam laci lemari, apa maksudnya coba? (homedepot.com)

Jika kalian berkunjung ke rumah atau kamar seorang teman dan mendapati bahwa tidak ada yang kotor di mana-mana, aman lah ya. Bersih gitu, lantai bersih, buku tertata rapi, dan semua tampak teratur.

Giliran kalian melihat ke laci di meja kerjanya misalnya, kalian malah menemukan ada tumpukan sampah kering, entah daun dari halaman rumah, kertas-kertas, atau kenangan (*halah). Atau ada banyak sampah dan benda-benda gak jelas gitu di situ. Huft.

Padahal gak seburuk itu kok gengs. Secara psikologis, orang-orang yang begitu ternyata ingin menunjukkan sisi terbaik dari kepribadian mereka. Mereka ingin melakukan banyak hal yang mengesankan orang lain. Emang jorok sih, tapi kan setiap orang beda-beda ya. Maka hormatilah.

2. Meja kerja selalu berantakan, apa maknanya?

2. Meja kerja selalu berantakan, apa maknanya? Kalo ini mah nggak kotor-kotor amat sih (investorgroup.com)

Meja kerja teman sekantor kalian tampak selalu berantakan. Alat tulis, buku, gelas kopi, tempat makan, dan lain-lain diletakkan sembarangan. Gak teratur, gak tertata rapi. Berdebu pula. Sebel gak ngeliatnya?

Mereka tergolong orang-orang yang gemar membiarkan debu-debu menempel dengan sempurna di atas benda-benda yang mereka miliki. Dan ternyata ... mereka tuh memiliki kepribadian yang kreatif dan inventif loh!

Emang keliatan jorok dan gak pernah dirawat gitu. Tapi di sisi lain, mereka adalah seseorang yang slelau punya ide-ide yang luar biasa dan kreatif banget. Coba aja tanya sesuatu kepada mereka, jangan heran kalo jawabannya mungkin akan mencengangkan.

3. Baju kotor dibiarin menumpuk, apa maknanya?

3. Baju kotor dibiarin menumpuk, apa maknanya? Baju kotor dibiarin numpuk, artinya ...? (art4clip.com)

Hal ini umumnya terjadi pada sekian banyak anak kos nih. Beberapa pakaian kotor dibiarin numpuk gitu aja di sudut ruangan. Padahal kalo rapi kan jadi keliatan terurus gitu ruangannya ya. Hehehe.

Mereka mungkin kerap menunda mencuci baju-baju kotornya. Tapi sebetulnya itu gak melulu buruk kok gengs. Sebaliknya, mereka teryata adalah orang-orang yang telah menjadwalkan semua pekerjaan-pekerjaannya.

Mereka yang terbiasa menumpuk baju di pojokan dan dibiarin berhari-hari hingga berbulan-bulan gitu, ternyata udah punya jadwal tersendiri. Makanya, nyuci baju juga udah ada jadwalnya gengs. Mereka udah tentukan kapan harus mencuci baju kotor itu semua.

Nah, jadi itulah beberapa makna yang bisa kita pahami di balik tingkat kebersihan seseorang. Secara psikologis, mereka sebenarnya istimewa. Kamu aja kali yang kebanyakan ngasih kritik ke orang lain, hehehe.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"