Jenis-jenis respirasi tumbuhan sendiri ada 2, yaitu respirasi Aerob dan respirasi Anaerob. Respirasi Aerob adalah sistem yang mana tumbuhan memakai oksigen di udara buat energi bagi dirinya sendiri. Pada jenis ini, oksigen dibutuhin buat pemecahan karbohidrat.
Sementara itu, respirasi anaerob merupakan sistem yang mana tumbuhan nggak perlu O2 buat mecah karbohidrat. Respirasi ini cuma terjadi sementara dan hasil sintesisnya yaitu alkohol dan karbondioksida.
Begitulah sedikit penjelasan mengenai respirasi tumbuhan. Gimana menurut kalian gengs?