Profil Edward Tannur, Ayah Gregorius Ronald Tannur Tersangka Kasus Tewasnya Dini Sera Afrianti

Profil Edward Tannur, Ayah Gregorius Ronald Tannur Tersangka Kasus Tewasnya Dini Sera Afrianti
Gregorius Ronald Tannur dan korban saat masih hidup (liputan6.com)

# Terjun ke Dunia Politik

Edward juga terjun ke dunia politik dan berkecimpung di Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB. Karena pengalamannya yang cukup banyak, ia dipercaya menjadi DPC PKB pada 2006 hingga sekarang. 

Pada tahun 2005-2009, Edward naik menjadi anggota legislatif Kabupaten Timor Tengah Utara. Ia lalu menjadi Ketua Komisi C DPRD Kab. Timor Tengah Utara periode 2004-2007. Disusul sebagai Ketua Fraksi PKB periode 2004-2009.

Setelah menekuni karier politik di Timur Tengah Utara, ia memberanikan diri mencalonkan diri sebagai anggota legislatif DPR pada Pemilu 2019-2024. 

Edward kemudian terpilih pada Pemilu 2019 dari Dapil NTT II yang meliputi Pulau Sumba, Pulau Timor, dan Kota Kupang. Dia sukses melenggang ke Senayan dan menjabat sebagai Anggota DPR RI Fraksi PKB pada Komisi IV bidang Pertanian, Lingkungan Hidup, Kehutanan, dan Kelautan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"