Pesawat Susi Air Kecelakaan di Timika, Berikut Ini Kronologi Kejadiannya

Pesawat Susi Air Kecelakaan di Timika, Berikut Ini Kronologi Kejadiannya

Kamis, 23 Juni 2022 kemarin, pesawat Susi Air mengalami kecelakaan di Timika, Papua. Syukurlah, PT AirNav Indonesia  kemudian melaporkan bahwa seluruh kru dan penumpang pesawat Susi Air yang kecelakaan, dalam kondisi selamat.

Kondisi kru dan penumpang ini diketahui setelah seluruh stakeholder berkolaborasi menemukan dan mengevakuasi para korban.

# Kronologi Kecelakaan Pesawat Susi Air

Susi Pudjiastuti ketika memberikan pengumuman tentang kecelakaan pesawat Susi Air (tribunnews.com)

Setelah memberikan laporan soal kondisi kru dan penumpang, pihak Airnav juga menjelaskan kronologi kecelakaan pesawat Susi Air di Timika tersebut.

Awalnya, pesawat tipe Pilatus Porter PC-6 dengan nomor registrasi PK-BVM ini berangkat dari Bandara Moses Kilangin ke Duma.

Pesawat tersebut lepas landas dari Timika pada pukul 05.32 WITA dengan pelayanan keberangkatan oleh AirNav Cabang Pembantu Timika, dan diperkirakan tiba di Duma pada pukul 05.49 WITA.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"