Penjual Nasi Kuning Ini Mirip Aktor Lee Min-ho, Auto Viral Nih

Penjual Nasi Kuning Ini Mirip Aktor Lee Min-ho, Auto Viral Nih

Seiring dengan mudahnya akses teknologi, segala hal mulai dari yang penting, aneh, unik, dan sebagainya dapat dengan mudah kita dapatkan.

Hanya dengan sekali unggah, video bisa dengan mudah menjadi viral, tanpa pandang bulu siapa pengunggahnya.

Seperti yang sedang terjadi beberapa waktu belakangan ini. Jagat media sosial belum lama ini sempat diramaikan oleh video yang tengah viral di jejaring Instagram. Bahkan, para netizen penggila drama Korea pun dibuat penasaran akan kebenaran dari video tersebut.

Seorang pria di daerah Lambung Mangkurat, Samarinda, Kalimantan Timur, terekam kamera memiliki paras tampan dan mirip bintang drakor, Lee Min-ho.

Viral Penjual Nasi Kuning Mirip Lee Min-ho (Instagram)

Sontak saja video yang diposting akun @makasar_info dua hari lalu itu pun kini jadi perbincangan publik. Wajah tampan pria yang diketahui berjualan nasi kuning di sebuah warung sederhana itu pun mendadak jadi sorotan.

Dalam video, terlihat pria tersebut mengenakan kaus oblong dan tampak tengah membungkus pesanan nasi kuning dengan cekatan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"