Para Ahli Bilang Kehidupan Kita Takkan Pernah Normal Lagi Meski Pandemi Covid-19 Berakhir

Para Ahli Bilang Kehidupan Kita Takkan Pernah Normal Lagi Meski Pandemi Covid-19 Berakhir

Gak kerasa tahun 2020 ini udah memasuki bulan Oktober gengs. Hingga bulan ini, tampaknya kondisi kian memburuk. Bahkan penularan Covid-19 mungkin akan bertambah panjang hingga 2021 mendatang.

Dari kenyataan ini, para ahli mengatakan bahwa kehidupan kita takkan pernah normal lagi meski pandemi Covid-19 berakhir. Inilah fakta yang kurang menyenangkan dari pandemi Covid-19 yang terjadi sejak awal tahun 2020.

Fakta tadi seringkali diungkap oleh para politikus, pejabat, dan ahli. Suatu hari nanti, para psikolog juga akan mengatakan bahwa fakta yang tidak menyenangkan ini mesti kita terima dengan lapang dada. Gak ada jalan lain untuk tidak menerimanya.

Ahli bilang, kehidupan kita takkan bisa normal lagi (unsplash.com)

Editor CNN Nick Patton menjelaskan lewat analisisnya bahwa kia perlahan-lahan akan mempelajari perubahan tahun ini akan bersifat permanen. Menurutnya, orang-orang yang beruntung di antara kita mungkin akan tetap bekerja di rumah. Kita juga akan lebih jarang mengungjungi toko kelontong meski menghabiskan uang lebih banyak.

Kita juga akan menemukan orang-orang pakai masker sehari-hari, dan itu menjadi bagian dari kehidupan kita. Berjabat tangan dan berpelukan bukan lagi hal yang umum dilakukan. Sebagian besar interaksi harian juga akan dilakukan secara online, bukan lagi tatap muka secara langsung.

Kondisi ini bahkan melahirkan slogan, "Lima tahun berubah dalam enam bulan." Kekacauan ini telah menjungkirbalikkan hidup. Banyak orang kehilangan pekerjaan, bahkan banyak orang mungkin hidup sendirian. Mungkin juga orang-orang akan meninggal dunia tanpa mengucapkan selamat tinggal.

Para psikolog mengatakan, memutuskan hubungan secara permanen dengan kehidupan normal sebelum pandemi Covid-19 mengurung kita semua di rumah, bukanlah hal yang buruk. Sebaliknya, bahayanya justru muncul dari orang-orang yang mendambakan kehidupan normal seperti sebelumnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"