Oh My God! Kenalin Yaoland, Si Barbie Lokal dari Semarang

Oh My God! Kenalin Yaoland, Si Barbie Lokal dari Semarang

Boneka Barbie adalah mainan sepanjang masa yang disukai dari anak-anak hingga dewasa. Boneka ini banyak penggemarnya lantaran memiliki paras yang cantik serta diimbangi dengan fashion yang anggun dan update mengikuti perkembangan jaman.

Make up Yaoland (instagram @Theyaoland IG)

Banyak yang begitu ngefans sama barbie sampai-sampai rela mengeluarkan uang berjuta-juta demi mendapatkan paras yang cantik seperti boneka barbie. Namun juga ada yang lahir dengan beruntung langsung auto-cantik kayak paras barbie, dan salah satu wanita beruntung ini ada di Semarang, Jawa Tengah.

Memiliki paras yang indah dan bibir yang mungil wanita asal semarang ini kerap dipanggil boneka baik oleh kawannya maupun netizen. Dan kini, beredar tuh foto-fotonya yang mirip boneka barbie dan menjadi perbincangan hangat saat ini.

Gadis berusia 26 tahun ini mempunyai nama lengkap The Yaoland Thersia. Banyak orang yang terkesima oleh nya lantaran memiliki wajah yang begitu mirip dengan boneka.

The Yaoland merupakan alumnus Unika Soegijapranata, Semarang. Yaoland dulu mengambil jurusan desain komunikasi visual tahun 2010. Yaoland emang hobi banget dengan makeup dan fashion.

"Terimakasih kepada mereka yang kerap memuji saya, tetapi saya juga bingung menanggapinya. Saya cuma bisa tersenyum dan bersyukur," ujar Yaoland, dilansir dari Tribunjateng.com.

Di sini beberapa foto Yaoland yang bikin banyak cowok gak kedip matanya karena terpana akan kecantikan si barbie lokal asal Semarang ini.

Pose Diantara Kursi (instagram @Theyaoland IG)

Dengan mengenakan kaos putih, celana jeans biru, ikat pinggang, ditambah dengan kalung dan kacamata yang di taruh di atas rambut, Yaoland seperti boneka yang unyu-unyu.

Kan menggoda banget (instagram @Theyaoland IG)

Gemes-gemes gimana gitu ketika melihat foto Yaoland yang satu ini. Ya ampun, mirip banget kayak boneka deh. Pose melepas kacamatanya imut banget deh, cowok-cowok pasti melongo ngeliatnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"