Soekarno adalah presiden pertama Indonesia. Beliau dikenang karena jasanya dalam kemerdekaan Indonesia.
Nggak cuma itu aja sih. Ada sisi dalam kehidupan asmaranya yang juga diingat-ingat sama orang. Gimana nggak, beliau punya kisah cinta yang unik karena miliki banyak istri.
Istri-istrinya yang paling dikenal misalnya Fatmawati, Ratna Sari Dewi, Hartini, Yurike Sanger, dan Heldy Djafar.
Soekarno dianggap lihai dalam menaklukkan wanita. Banyak wanita pada zamannya seakan tergila-gila padanya. Eiiitts, tapi ternyata nggak semua wanita klepek-klepek loh.
Beliau emang romantis. Namun, ternyata ada wanita-wanita yang berani menolak Soekarno. Siapa aja mereka dan apa alasannya?
1. Gusti Noeroel, Putri Mangkunegaran
Gusti Noeroel (merdeka.com)
Gusti Noeroel atau Gusti Raden Ajeng Siti Noerel Kamaril Ngasarati Koesoemawardhani adalah putri keraton Mangkunegaran yang dikenal cantik jelita. Nggak cuma karena parasnya, tapi juga karena kecerdasan dan pemikirannya yang termasuk modern di masanya.
Gusti Noeroel berhasil memikat hati tokoh-tokoh seperti Soekarno, Sutan Sjahrir, serta Sri Sultan Hamengkubuwono IX. Sayang, cinta mereka nggak pernah diterima sama Gusti Noeroel.
Rupanya, putri cantik ini menolak poligami. Ini adalah prinsipnya. Ia sudah diwanti-wanti oleh ibunya agar nggak mau dipoligami.
Pada akhirnya, ia menikah sama Raden Mas Soerjosojarso, perwira berpangkat letnan kolonel. Sang suami masih sepupunya sendiri. Sehabis pernikahan, Bung Karno dikatakan sempat ketemu Gusti Noeroel di suatu acara dan mengatakan, "Aku kalah cepat dengan suamimu."