PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) menjelaskan dugaan ibu tersebut melakukan percobaan bunuh diri. Ibu itu disebut mengalami masalah rumah tangga.
"Petugas mengamankan dan membawa pengguna tersebut ke pos pengamanan stasiun untuk dimintai keterangan. Dari hasil keterangan tersebut, diduga karena terdapat masalah keluarga pengguna tersebut berniat untuk melakukan percobaan bunuh diri dengan cara melompat ke rel kereta saat Commuter Line melintas," kata Manager External Relations and Corporate Image Care KAI Commuter Leza Arlan mengatakan wanita itu memiliki masalah keluarga, dalam keterangannya, Senin (4/9/2023).
Menurut Leza, awalnya ibu tersebut pergi dengan suaminya. Tetapi saat ditinggal sebentar untuk membeli minum, ia langsung berdiri di pinggir peron jalur 2 Pasar Minggu sembari menggendong anaknya.
"Petugas pengamanan Stasiun Pasar Minggu berhasil mengamankan pengguna Commuter Line yang hendak melakukan tindakan membahayakan keselamatan perjalanan Commuter Line di area peron pada Sabtu (2/9) kemarin. Sebelumnya pengguna tersebut bersama dengan suaminya hendak melakukan perjalanan Commuter Line," ujarnya.
"Setelah ditinggal untuk membeli minuman oleh suaminya, pengguna tersebut terlihat berdiri di pinggir peron jalur 2 Stasiun Pasar Minggu dengan menggendong anaknya. Petugas pengamanan yang berdinas di peron 1 dan 2 segera mengamankan pengguna tersebut karena sangat membahayakan keselamatan," sambungnya.
Setelah dilakukan mediasi, wanita itu pun akhirnya meminta maaf lantaran melakukan percobaan bunuh diri.