Masyarakat Diminta Matikan Lampu Jumat Malam Nanti Untuk Hari Keantariksaan

Masyarakat Diminta Matikan Lampu Jumat Malam Nanti Untuk Hari Keantariksaan

LAPAN (Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional) mengajak masyarakat untuk mematikan lampu selama satu jam dalam memperingati Hari Keantariksaan Nasional pada Jumat, 6 Agustus nanti.

Seorang warga menikmati langit gelap di bawah naungan galaksi Bima Sakti di Mangli, Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Rabu (3/7) malam. [ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho]

Masyarakat diminta untuk mematikan lampu mulai pukul 20.00 hingga 21.00 waktu setempat.

"Gerakan ini merupakan salah satu rangkaian dari peringatan Hari Keantariksaan Nasional yang jatuh pada tanggal yang sama," kata Koordinator Humas Lapan Jasyanto dilansir dari Antara.

Hari Keantariksaan Nasional ini didasari atas waktu disahkannya Undang-Undang Keantariksaan pada tahun 2013 lalu. UU No 21 Tahun 20013 menjadi payung hukum bagi kegiatan keantariksaan di Indonesia.

Dengan adanya UU (Undang -Undang) Keantariksaan tersebut, seluruh kegiatan pengembangan sains dan teknologi antariksa di Indonesia memiliki pondasi yang kuat.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"