Limit transfer ATM Mandiri yang harus kamu ketahui nih gengs. Kalo kalian mau transfer uang dan jumlahnya lebih dari yang ditentukan ya sama aja gak bisa dong. Emang berapa sih limitnya?
Bank Mandiri, sebagai bank yang udah dipercaya masyarakat Indonesia untuk urusan finansial punya batasan transfer yang bisa dilakukan para nasabahnya dalam sehari.
Ada batas transfer uang lewat e-banking atau via ATM ke antar rekening Mandiri. Atau bisa juga sih ke bank lain seperti ke Bank BCA, Bank BNI, Bank BRI, dan deretan bank lainnya di Tanah Air. Ke luar negeri juga bisa sih gengs.
Btw... sebelum transfer nih... kalian perlu memastikan saldo kalian cukup loh. Tujuannya? Ya biar kegiatan transfer kalian lancar lah ya~ Kalo kurang kan gimanaaa gituuu.... Berabe malah nanti.
Nih, kita kasih tau limit transfer ATM Mandiri yang harus kamu ketahui.
Transfer uang ke sesama nasabah Mandiri:
Kartu Silver: Rp25.000.000
Kartu Gold: Rp50.000.000
Kartu Platinum: Rp100.000.000
Kartu Platinum Plus: Sesuai saldo kita