Iskandar Ishak lantas diberitahukan hal ini oleh Kolonel Sambas. Iskandar kemudian segera menghubungi pentolan Yakuza, Yoshio Kodama. Yoshio yang setuju memberi pengawalan kemudian menugaskan anak buahnya, Kobayashi Kushuo untuk membawa 20 anggota Yakuza paling cakap demi mengawal Soekarno.
Pengawalan pun dilakukan oleh Yakuza kepada Soekarno selama delapan hari di Jepang. Nggak cuma itu, Soekarno juga mendapat hiburan VIP dari Yakuza. Salah satu hal yang tak bisa dilupakan adalah, melalui Kobayashi Kushuo pula Soekarno berkenalan dengan perempuan cantik bernama Naoto Nemoto yang kelak dinikahinya dan berganti nama menjadi Ratna Sari Dewi.
Kisah pengawalan Yakuza kepada Soekarno ini kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @infofavoritdunia dan mendapat respons beragam dan ribuan likes dari warganet.
"Halahhhh....Jepang gondok Indonesia merdeka, ujung-ujungnya lu dagang juga di sini," ucap pemilik akun @marisaicarisa.
"Makanya saya sering lihat film Jepang," tambah @mhdrnldisptraa.