Di antara Paragengs, pasti ada dong yang suka banget dengan segala sesuatu dari Jepang. Mulai dari anime, lagu-lagu rock Jepang, idol, hingga bahasanya. Saking sukanya, pasti ada juga di antara kalian yang belajar bahasa Jepang.
Eh, kalo kalian ingin menyampaikan kata-kata cinta menggunakan bahasa Jepang ke pacar, jangan asal comot dari situs, ya. Bisa-bisa, arti dari kata yang diucapkan gak sama dengan yang kalian maksud.
FYI aja, dalam bahasa Jepang, "ai", yang artinya cinta, digunakan untuk pasangan yang sudah menikah atau memiliki perasaan cinta yang serius dengan pasangan. Gak bisa asal sebut.
Dengan begitu, bagi masyarakat Jepang, mereka menjunjung tinggi kehormatan dengan menjaga apa yang akan diucapkan. Jadi, jangan asal pakai kata "aishiteru" gaes.
Lalu pertanyaannya, kalo yang masih pacaran aja, kata apa yang digunakan ya? Atau minimal kalimat yang bisa digunakan untuk mengungkapkan perasaan kepada orang yang disayang tuh gimana dong?
Buat kalian yang penasaran, simak artikel di bawah, ya. Ada 5 kata-kata cinta bahasa Jepang yang bisa kamu contoh. Bisa juga kamu gunakan untuk ngobrol dengan teman dari Jepang. Tapi hati-hati kalo belum menguasai banyak kosakata, bisa bikin malu diri sendiri, cuy.
Suki!
Kata-kata cinta bahasa Jepang (tsunagujapan.com)
Artinya adalah "aku suka kamu". Kalimat ini biasanya digunakan untuk mengutarakan rasa suka kepada teman sebaya.
Aishiteru
Kata-kata cinta bahasa Jepang (tsunagujapan.com)
Artinya "aku cinta kamu". Kalimat ini bisa kalian gunakan untuk mengungkapkan rasa cinta kepada pasangan. Bagi masyarakat Jepang, kalimat ini maknanya cukup serius. Jadi jangan asal menggunakannya, ya.