Kapan Sebenarnya Waktu Terbaik untuk Belajar? Ini Kata Ahli

Kapan Sebenarnya Waktu Terbaik untuk Belajar? Ini Kata Ahli

Jika kamu seorang pelajar, kamu tentu tahu bahwa dibutuhkan ketekunan tinggi setiap harinya agar bisa menyelesaikan studimu dengan hasil maksimal. 

Kamu tentu perlu meluangkan waktu khusus secara rutin untuk belajar. Bagi sebagian orang, pagi hari lebih baik untuk belajar, sedangkan bagi sebagian lainnya, sore atau malam hari memungkinkan mereka lebih fokus pada studi.

Menurut ilmu pengetahuan tentang “waktu yang tepat” – juga dikenal sebagai kronobiologi – performa puncak tertanam dalam DNA kita.

Jam biologis kita, yaitu jam internal yang tertanam di dalam otak kita sejak kecil, sebenarnya membantu kita memutuskan kapan waktu yang tepat untuk belajar. Meskipun penemuan baru membuktikan bahwa waktu bukanlah segalanya, hal ini penting jika kamu ingin berkreasi dan melakukan yang terbaik secara konsisten.

Kapan Waktu Terbaik untuk Belajar

Ilustrasi tentang belajar (quora.com)

Ilmu pengetahuan menunjukkan bahwa pembelajaran akan paling efektif jika dilakukan antara jam 10 pagi hingga jam 2 siang dan dari jam 4 sore hingga jam 10 malam, ketika otak berada dalam mode akuisisi. 

Sebaliknya, waktu belajar yang paling tidak efektif adalah antara jam 4 pagi hingga jam 7 pagi. Meskipun tidak ada waktu terbaik untuk belajar, mari kita lihat manfaat belajar di pagi hari dibandingkan waktu lain dalam sehari.

1. Belajar di Pagi Hari

Kebanyakan orang akan berpikir bahwa pagi hari adalah waktu terbaik untuk belajar, karena otak kita cenderung paling tajam di pagi hari setelah tidur malam dan sarapan yang menyegarkan. Cahaya alami yang tersedia juga baik untuk mata dan membuatmu tetap waspada. Periode ini sangat bagus untuk membuka buku teks untuk mempelajari teori baru, atau sekadar mereview catatan guru/dosen dari hari sebelumnya karena pagi hari umumnya memberimu kemampuan mengingat yang lebih baik.

2. Belajar di Sore Hari



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"