Inilah Sosok Buaya Gustave Yang Pernah Memangsa 300 Manusia dan Nggak Pernah Bisa Ditangkap!

Inilah Sosok Buaya Gustave Yang Pernah Memangsa 300 Manusia dan Nggak Pernah Bisa Ditangkap!

Dari sekian banyak hewan predator di dunia, buaya jadi salah satu yang bergidik. Jangankan berada di dekatnya, membayangkan atau melihat fotonya aja udah bikin ngeri. 

Reptil terbesar ini bentuknya memang menakutkan, apalagi ada beberapa pemberitaan terkait buaya memakan manusia. Jenis buaya muara dan buaya Nil adalah yang paling bahaya dan telah membunuh ratusan orang di kawasan Asia Tenggara dan Afrika. 

Kalau ngomongin buaya yang memakan manusia, kamu mesti kenalan nih sama sosok Gustave. Dia ini adalah buaya Nil jantan yang hidup di Burundi, Afrika. Tercatat dalam sejarah kalau Gustave pernah makan 300 manusia lho dan nggak pernah bisa ditangkap siapapun! Kuy simak betapa mengerikannya sosok Gustave~ 

Ilustrasi buaya Gustave (drewmutali.wordpress.com)

Nama Gustave diberikan oleh Patrice Faye, seorang herpetolog atau ahli zoologi yang berkenaan dengan reptil dan amfibi. 

Buaya ini hidup di sungai sepanjang 117 kilometer yang mengalir dari wilayah Danau Kivu sampai ke Danau Tanganyika di bagian tengah Afrika. Oleh warga, area ini biasa disebut Sungai Ruzizi dan melintasi tiga negara di Afrika tengah, mulai dari Kongo, Rwanda, dan bermuara di Burundi. 

Awalnya, umur Gustave diperkirakan lebih dari 100 tahun. Tapi setelah dilakukan pengamatan lebih lanjut, giginya masih penuh yang artinya lebih muda dari itu. Jadi kurang lebih, usianya sekitar 60 tahunan. 

Ilustrasi buaya Gustave (ebaumsworld.com)

Menurut kesaksian warga, Gustave pernah menyeret kerbau dewasa yang beratnya 1000 kilogram ke dalam sungai. Gustave juga pernah memangsa 300-an manusia lho! 

Sepanjang hidupnya, Gustave sangat liar dan pintar melarikan diri. Makanya, sampai saat ini ukuran tubuh pastinya pun belum diketahui. Tapi menurut pengamatan tim peneliti, panjang tubuhnya sekitar 5,5 sampai 7,5 meter. Beratnya kurang lebih 1 ton! Woahhh serem banget kan kalau tiba-tiba ketemu? 

Dengan tubuh sebesar itu, Gustave nggak bisa berburu binatang kecil macam ikan, antelop, atau zebra. Makanan sehari-harinya itu binatang besar seperti kuda nil dan rusa. 

Tapi tau nggak sih kalau mangsa manusia ini nggak beneran dimakan? Jadi, ketika memangsa manusia, jasadnya dikembalikan ke daratan. Semacam ingin nunjukin kehebatan dirinya bisa kalahin manusia gitu deh. Makanya, orang-orang di sekitar sungai percaya kalau Gustave memangsa manusia cuma untuk kesenangan semata. 

Ilustrasi buaya Gustave (quora.com)

Tentu saja memangsa manusia, walau nggak dimakan pun, tetap meresahkan warga. Berbagai percobaan penangkapan telah dilakukan dan ia selalu berhasil lolos. Sudah mengerikan, lihai pula melarikan diri. Bikin orang makin takut dengan keberadaan buaya ganas ini sampai akhirnya sering disebut buaya setan. 

Patrice Faye dan ilmuwan lain pernah selama 2 tahun mencoba menangkap Gustave. Mereka bahkan menyiapkan perangkat seberat 3 ton yang penuh jeratan.  Tapi ya, lolos lagi dia~ 

Diketahui secara fisik Gustave memiliki banyak luka di tubuhnya. Ia mendapatkan luka dari tembakan senjata AK47 dari para tentara yang coba menangkapnya. 

Banyak yang percaya kalau tubuh Gustave bahkan nggak bisa tembus peluru lho! Kata masyarakat sekitar, Gustave melarikan diri dengan memakan pelurunya. 

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"