Ini Dia Profesi Besan Presiden Jokowi, Mertua Gibran Rakabuming

Ini Dia Profesi Besan Presiden Jokowi, Mertua Gibran Rakabuming

Sri Partini adalah besan Presiden Jokowi  sekaligus mertua Gibran Rakabuming. Sri merupakan ibu dari Selvi Ananda. Tini dan mendiang suaminya, Didit Supriyadi diketahui sudah lama menjalani profesi sebagai pengusaha kuliner di Kota Solo yang dirintis sejak tahun 2008 silam.

Dilansir dari Tribun, meskipun punya besan orang nomor satu di Indonesia dan menantunya jadi Wali Kota Solo namun Tini tetap saja memilih profesi sebagai pengusaha kuliner. Ia diketahui memiliki sebuah warung bernama ‘Warung Bu Tin” yang terletak di kawasan Galabo, Solo, daerah yang sangat strategis.

Setelah suaminya meninggal, Tini tetap melanjutkan usaha warung makan ini. Di warung itu Tini menjual beberapa menu andalan, mulai dari menu olahan bebek, ayam, dan ikan lele. Warung itu cukup ramai karena terkenal dengan citarasa makan yang enak dan memiliki banyak langganan.

Ini Dia Profesi Besan Presiden Jokowi, Mertua Gibran Rakabuming (Yahoo Berita)

Sosok Tini memang jarang disorot. Kecuali saat putrinya menggelar resepsi pernikahan dengan Gibran beberapa tahun lalu. Termasuk wajah Tini muncul ketika anak kedua Gibran lahir, La Lembah Manah di tahun 2019 silam.

Kala itu Tini nampak berjalan beriringan dengan Iriana di rumah sakit. Mereka berdua berjalan di belakang Jokowi yang sedang menggendong Jan Ethes. Tini terlihat sangat akrab dengan Iriana dan sayang dengan para cucunya.

Tini juga pernah datang ke Jakarta saat perayaan 17 Agustus di Istana Negara. Kala itu Tini mengajak kakak Selvi, Dita Andini. Penampilan Tini sangat cantik kala itu mengenakan kebaya warna merah dengan kain jarit sebagai bawahan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"