Fakta Menarik tentang Film Lion King 2019, Yuk Baca Dulu Sebelum Nonton Filmnya!

Fakta Menarik tentang Film Lion King 2019, Yuk Baca Dulu Sebelum Nonton Filmnya!

Siapa sih yang nggak tau film Lion King? Film animasi produksi Walt Disney ini pertama kali tayang pada tahun 1994 dan terbilang sukses banget. 25 tahun yang lalu, keuntungan film ini mencapai 13,5 triliun dan memenangkan 2 Piala Oscar untuk Tata Musik Terbaik dan OST Terbaik.

Nah, sekarang ini film terbaru Lion King sudah tayang di bioskop lho. Tapi sebelum nonton, cari tahu fakta menariknya dulu yuk!

Lion King 1994 (mouseonthemind.com)

Beban sang sutradara dan budget fantastis

Demi mewujudkan film yang memuaskan penggemar Lion King sejak film pertamanya, budget pembuatannya nggak main-main lho, yaitu 250 juta dollar. Sang sutradara,  Jon Favreau, pun menanggung beban berat ya mengingat versi klasiknya masih dipuja-puji dan punya banyak penggemar sampai sekarang. Apalagi film ini juga jadi salah satu film box office terlaris sepanjang masa.

Trailer Lion King 2019

Terasa lebih nyata

Dengan format live action, film terbaru Lion King akan terasa lebih nyata dan lebih hidup. Hmm, kayak apa ya melihat Simba, Mufasa, dan Nala dalam versi lebih nyata? Bikin nggak sabar pengen nonton! 

Lebih panjang dari film aslinya

Untuk film Lion King 2019 ini durasinya bakalan lebih panjang. Bahkan, sampai 30 menit. Jadi Lion King 1994 durasinya adalah 88 menit, sedangkan yang terbaru ini sampai 118 menit lho.

Pengisi suara Lion King 2019 (aol.com)

Adegan pembuka ikonik

Sama kayak film 1994, kali ini Lion King juga menampilkan adegan pembuka yang sangat ikonik. Penggemar berat Lion King pasti tau banget deh sama adegan matahari terbit dengan warna oranye yang muncul di Gurun Afrika. Cuma, yang kali ini formatnya aja yang beda bikin kelihatan lebih nyata. 

Kehadiran pengisi suara ternama 

Dalam film terbarunya, nggak cuma pakai teknologi CGI, tim Lion King juga akan memanjakan penonton dengan kualitas gambar yang baik dan menghadirkan pengisi suara ternama. 

Donald Glover akan mengisi suara Simba, Scar oleh Chiwetel Ejiofor. Orang tua Simba, Mufasa dan Sarabi disuarakan oleh James Earl Jones dan Alfre Woodard. Beyonce yang mengisi suara Nala, Seth Rogen yang mengisi suara Pumbaa, Billy Eichner mengisi suara Timon, John Kani sebagai Rafiki, dan John Oliver sebagai Zazu.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"