Ia adalah Ruby Franke, yang menangis usai dijatuhi hukuman penjara 60 tahun di Pengadilan Distrik ke-5 Utah pada Selasa (20/2/2024).
Dirinya dikenakan 4 jenis tuduhan lantaran melakukan penganiayaan kepada anak, usai salah satu anaknya nekat melarikan diri dan mengadu ke tetangganya atas penderitaannya selama ini.
Lalu rekan bisnisnya Ruby, yakni Jodi Hildebrandt dijatuhi hukuman yang sama. Judi juga dituduh ikut dalam 'mendisiplinkan' anak-anak Ruby.
"Selama lebih dari tiga bulan, kedua anak tersebut, berusia 9 dan 11-12 tahun, ditahan oleh ibu mereka dan rekan bisnisnya di kamp konsentrasi. Mereka tidak diberi makanan, air, tempat tidur, dan hampir semua bentuk hiburan. Mereka juga dilarang berinteraksi dengan orang lain dan disembunyikan di dalam rumah ketika ada orang yang datang berkunjung," tulis Ryan.
Parahnya lagi, mereka juga dipaksa melakukan pekerjaan kasar saat musim panas ekstrem tanpa mengenakan kaus kaki dan sepatu.
"Mereka dipukuli, dan tangan dan kaki anak berusia 12 tahun itu diikat setelah dia berusaha melarikan diri," tambahnya.
Di pengadilan, Ruby menangis ketika menjelaskan ke mantan suaminya, Kevin Franke, yang turut hadir di ruang sidang.