Dihimpit Hotel Berbintang dan Diincar Banyak Perusahaan, Inilah Kisah Rumah yang Nyempil Sendirian di Sekitar Hyatt Yogyakarta

Dihimpit Hotel Berbintang dan Diincar Banyak Perusahaan, Inilah Kisah Rumah yang Nyempil Sendirian di Sekitar Hyatt Yogyakarta

Siapa nih yang pernah nonton film Up buatan Pixar Animation Studios? Kalau udah pernah nonton, masih ingat dong pasti rumah mungil Carl dan Ellie di film animasi tersebut? Rumah yang dihimpit oleh gedung-gedung besar itu akhirnya bisa berpindah tempat dengan cara terbang menggunakan balon warna-warni menuju ke Paradise Falls.

Nah, ternyata di Indonesia juga ada kondisi yang hampir sama, lho. Hal itu dialami oleh Tukidi (70) dan istrinya Lasiyem (60). Bukan sama dalam hal menerbangkan rumah dengan balon warna-warni tapi posisi rumah yang terhimpit oleh kemegahan bangunan di sekelilingnya, nih gengs.

Rumah yang bisa dibilang 'nyempil' milik Tukidi itu berada di Sedan atau Jalan Palagan, Kalurahan Sariharjo, Kecamatan Ngaglik, Sleman. Rumah sederhana itu berada di tengah megahnya salah satu bangunan hotel bintang lima yang ada di Yogyakarta.

Kisah Rumah yang Nyempil Sendirian di Sekitar Hyatt Yogyakarta (Suara.com)

Untuk membuktikan kebenarannya dan biar nggak penasaran, yuk kita simak ulasannya berikut ini!

Ditanya soal fakta rumahnya, Tukidi pun menceritakan sejarah rumahnya itu.

"Saya di sini sudah dari tahun 1985. Ya kalau melihat sekarang, kemajuan zaman memang cepat tapi kalau seperti saya ini malah tidak maju-maju," kata Tukidi di rumahnya dilansir dari Suara.com, Senin (5/7/2021).

Sang pemilik rumah menuturkan bahwa rumah sederhana miliknya itu berada di atas tanah seluas 1.000 meter persegi. Tidak hanya difungsikan sebagai tempat tinggal namun rumahnya itu juga digunakan untuk warung makan.

"Warung ini sudah ada sebelum hotel ini ada. Namanya juga dari dulu Warung Bu Lasiyem [istrinya]," ucapnya.

Letak rumah Tukidi tak langsung bersampingan dengan jalan raya tapi memiliki jarak beberapa meter sebelum menyentuh aspal Jalan Palagan. Kondisi ini membuat rumahnya memiliki halaman yang cukup luas.

Jika tidak teliti dalam mengamati saat lewat Jalan Palagan bisa saja rumah Tukidi tersebut bakal tidak terlihat. Sebab memang selain 'nyempil' sekeliling rumah itu juga ditumbuhi banyak tanaman yang rindang.

Selain ditanami tumbuhan sebagai penyejuk rumahnya, sisi kanan, kiri dan belakang rumah Tukidi dibatasi langsung dengan pagar hotel berbintang tersebut.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"