Dicap Bodoh karena Skor IQ Rendah, Lelaki Ini Ternyata Jenius Matematika Hingga Otaknya Diteliti Para Ilmuwan

Dicap Bodoh karena Skor IQ Rendah, Lelaki Ini Ternyata Jenius Matematika Hingga Otaknya Diteliti Para Ilmuwan

Sebelumnya, gak ada yang tau siapa Zhou Wei. Sebenernya dia cuma anak laki-laki biasa yang tumbuh sebagai anak sehat di Wutai, Hanzhou, China.

Tapi pada suatu hari, hal buruk terjadi pada lelaki kelahiran tahun 1991 ini. Tepatnya saat Zhou Wei masih berusia 6 bulan. Zhou Wei berubah jadi abnormal. Hal itu sempat membuat ibunya khawatir.

Zhou Wei (china.org.cn)

Ibunya pun berkonsultasi dengan ahli medis. Dari konsultasi itu, Zhou didiagnosis mengalami kondisi cerebral palsy. Sementara Rumah Sakit Universitas Medis Beijing juga mendiagnosisnya dengan kondisi hipoglikemia dan keterbelakangan mental.

Keluarga Zhou Wei pun melakukan berbagai cara untuk menyembuhkannya dari kondisi itu. Sayangnya, usaha itu selalu gagal. Akhirnya, keluarga pun harus pasrah dengan kondisi Zhou Wei.

Laporan menyebutkan bahwa Zhou Wei sempat dikatakan sebagai anak dengan skor IQ rendah. Karena itu, Zhou selalu diintimidasi teman-temannya. Bahkan, banyak sekolah dasar yang menolaknya.

Ibunya selalu memperjuangkannya dan tak pernah menyerah. Zhou Wei kemudian kembali dikirim ke sekolah dasar. Namun tetap aja banyak sekolah yang menolaknya karena IQ-nya dianggap rendah.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"