Di Usia Produktif Inilah Seseorang Bakal Merasa Paling Kesepian, Ada yang Ngerasa Begitu Gak Sekarang?

Di Usia Produktif Inilah Seseorang Bakal Merasa Paling Kesepian, Ada yang Ngerasa Begitu Gak Sekarang?

Semua orang pasti pernah ngerasa kesepian deh. Apalagi kalo hidupnya dipenuhi dengan segudang kesibukan. Setiap hari sibuk. 

Giliran lagi gak sibuk, dia bakal ngerasa sepi banget.

Situasi kesepian bakal lebih menjadi-jadi kalo kita ngerasa 'hampa', kayak nggak ada seorang pun yang mau memahami, mendengarkan, mendukung, atau menghargai kita.

Apa kamu ngerasa kesepian sekarang? (freepik.com)

Nah, kamu mesti tau nih, K-E-S-E-P-I-A-N gak cuma bisa dirasakan pas usia tua nanti. Sebab, sebuah penelitian terbaru menunjukkan bahwa puncak rasa kesepian seseorang paling rentan dirasakan oleh orang-orang muda.

Penelitian itu dilakukan oleh Guy Winch, seorang psikolog yang menulis artikelnya di Psychology Today. Jadi menurutnya, di usia produktif inilah seseorang bakal merasa paling kesepian. 

Dalam artikelnya, Winch mengutip studi terbaru yang menunjukkan bahwa orang-orang dewasa di bawah usia 30 tahun adalah kelompok orang yang paling rentang merasa kesepian! Kelompok usia ini lebih gampang ngerasa kesepian ketimbang kelompok usia lainnya.

Studi lain pun mengungkap hal serupa. Badan pusat statistik Inggris melaporkan kalo sekitar 10% orang Inggris usia 16-24 tahun merasakan kesepian hingga tiga kali lipat lebih parah. Kesepian mereka lebih parah dari orang-orang lanjut usia atau usia 65 tahun ke atas.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"