Di Arab Panas, Kenapa Wanita Arab Banyak yang Pakai Baju Hitam?

Di Arab Panas, Kenapa Wanita Arab Banyak yang Pakai Baju Hitam?

Jika diperhatikan wanita Arab  memiliki ciri khas. Selain berwajah cantik dan berkulit putih serta berhidung mancung, wanita Arab senang memakai busana atau pakaian warna hitam. Padahal udara di Arab cukup panas. Mereka memiliki alasan kenapa senang memakai pakaian yang berwarna hitam lho.

Sejak dulu dan sudah jadi tradisi bahwa wanita Arab memakai pakaian abaya warna hitam dengan ukuran longgar dan panjang, sementara pria Arab memakai pakaian jenis thobe yang berwarna putih. Para laki-laki yang banyak beraktivitas di luar rumah senang memakai pakaian warna putih karena bisa menyerap keringat.

Meski memakai abaya hitam dalam suhu yang panas dan beraktivitas pada siang hari, namun para wanita Arab sangat bangga. Mereka kadang menambakan niqab berwarna hitam untuk melindungi wajahnya. Apakah mereka tidak gerah memakai baju hitam? Ada pendapat menyebut bahwa warna hitam dipilih agar para wanita terhindar dari perhatian laki-laki yang bukan muhrim.

Di Arab Panas, Kenapa Wanita Arab Banyak yang Pakai Baju Hitam (Republika)

Memakai pakaian hitam yang longgar dan panjang membuat lekuk tubuh wanita Arab akan tertutup dan tidak menarik perhatian laki-laki lainnya. Baju warna hitam juga disebut sebagai ajaran rasulullah yang diriwayatkan Abu Hurairah.

“Perempuan yang mengenakkan pakaian yang transparan, yang menyimpang dari hak dan mendorong suaminya menyimpang dari kebenaran dan tidak akan masuk surga, bahkan tidak dapat mencium baunya sedangnya bau surga itu dapat ditemui dari jarak 500 tahun”, melansir dari dream.co.id.

Meskipun wanita Arab senang memakai pakaian abaya hitam, jangan salah karena di dalam abaya tersebut banyak wanita yang mengenakan pakaian yang cukup modis dengan beranekaragam gaya dan warnanya.

Wanita Arab percaya bahwa mengenakan abaya hitam membuat mereka akan bisa berbaur dengan wanita lain ketika sedang beraktivitas di luar rumah. Tak ada wanita Arab yang ingin terpisah saat berada di keramaian hanya karena salah satu dari mereka memakai abaya dengan warna yang bukan hitam.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"