Warga Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau (Kepri) heboh setelah menemukan bola hitam raksasa. Bola berukuran 3 meter ini ditemukan terdampar di pantai.
Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) IV Tanjungpinang yang mendapatkan laporan penemuan benda tersebut, mengidentifikasinya sebagai dapra. Bantalan yang dipasang pada lambung kapal atau perahu. Fungsinya adalah untuk menjaga supaya kapal tidak bersentuhan dengan tembok dermaga atau pangkalan.
Saat ditemukan beda hitam itu dililit dengan rantai besi berwarna putih dan ban hitam berukuran kecil. pada benda hitam itu tertulis 'Yokohama 50KPa'. Karena asing dan misterius jadi bikin warga sekitar resah.
"Kita terima gambarnya juga. Itu diduga dapra. Kemudian hanyut. Apakah dari Singapura atau dari mana, kita belum tahu," kata Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) Lantamal IV Tanjungpinang, Mayor Marinir Saul Jamlaay, saat dimintai konfirmasi, Rabu (27/1/2021).