24 Penumpang Pesawat Lion Air di Medan Turun, Gara-gara Sempat Mati Listrik

24 Penumpang Pesawat Lion Air di Medan Turun, Gara-gara Sempat Mati Listrik
Penumpang Lion air (mediaindonesia.com)

Akhirnya teknisi pesawat memperbaiki perangkat pesawat GPU yang mengalami gangguan. Danang mengatakan, tim teknis memutuskan untuk mengganti GPU dan kondisi pesawat Lion Air pun menjadi normal kembali.

Pesawat kemudian terbang menuju Jakarta pada pukul 21.27 WIB dan tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 23.22 WIB.

"Lion Air sudah memfasilitasi sesuai permintaan 24 penumpang antara lain melakukan pengembalian dana (refund), pindah penerbangan lain (transfer) dan perubahan jadwal berangkat (reschedule) menurut aturan yang berlaku," kata beliau.

Pesawat akhirnya kembali terbang (harnas.co)

Danang memastikan kalau sudah memberikan kompensasi keterlambatan (delay management) pada penumpang sesuai dengan ketentuan. Beliau pun juga menyampaikan sebuah permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang sudah timbul.

"Lion Air akan meminimalisir dampak yang timbul, agar operasional Lion Air lainnya tidak terganggu," Potong nya.

Ya wajar sih kalau penumpang panik dan takut, karena akhir-akhir ini kan musibah pesawat jatuh itu masih menghantui warga Indonesia dan bikin takut. Doain aja gengs, semoga kedepan tak ada permasalahan teknis di pesawat Lion Air lagi.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"