Diet tapi berat badan nggak turun-turun. Kayaknya ada kesalahan pada cara makanmu deh. Coba deh kesalahan diet karbo yang gimana yang pernah kamu lakuin.
1. Nggak cukup makan
Diet karbo adalah mengurangi makanan yang kaya karbohidrat. Seperti roti, nasi, pasta dan sereal. Artinya, makanan yang masuk ke tubuh lebih sedikit. Untuk menggantinya, kamu makan protein dan lemak. Tapi masih sering merasa lapar.
Nah, perasaan kenyang jarang terjadi. Dan makanan yang dimakan nggak cukup. Tepatnya, lakukan penghitungan cepat kebutuhan kalori dalam sehari. Pastikan tidak makan yang mengandung karbohidrat sebesar 1.200 kalori. Kelaparan dan kehilangan massa otot malah memperlambat metabolisme. Yang penting, jangan makan makanan yang berkarbohidrat tinggi.
2. Mengonsumsi karbohidrat rendah dan rendah lemak
Ini salah besar. Kamu akan merasakan diet menyebalkan dan harus menutup kebutuhan kalori lebih besar.
Pada dasarnya, meskipun diet karbo, tubuh tetap membutuhkan lemak. Lemak ini sumber alternatif untuk karbohidrat yang dilewatkan. Jadi, lemak adalah pengganti kebutuhan energi.
3. Makan terlalu banyak lemak tidak sehat
Misalnya seperti keju, bacon, sosis, krim, mentega, lemak daging merah. Kalo setiap hari mengonsumsi ini niatnya untuk diet karbo. Tapi pasti timbangan susah turun atau tetap di angka yang sama. Karena makanan tersebut mengandung lemak jenuh yang tidak sehat.
Pakai saja seminim mungkin untuk penambah rasa gurih pada masakan. Tapi nggak dengan jumlah banyak. Pastikan juga mengonsumsi lemak sehat dari makanan lain. Seperti lemak ikan, alpukat, minyak zaitun, biji chia dan kacang macadamia. Selain itu, dengan mengurangi lemak jenuh dan mengkonsumsi letak tak jenuh akan mengurangi resiko serangan jantung.
Pinterest.
4. Daging olahan
Daging olahan yang dimakan terlalu banyak beresiko menimbulkan penyakit kanker lambung. Untuk diet karbo, baik sekali memilih daging segar untuk dimasak.
Kalopun mau dengan daging olahan. Pilih yang bebas nitrat dan nitrit.
5. Makan makanan yang sama berulang-ulang
Ini artinya, kamu butuh referensi menu untuk diet karbo. Bayangkan, menu ayam dan salad selama sebulan? Pasti bosan.
Cobalah kreasi menu-menu baru. Nggak susah kok masak sendiri. Kalo nggak punya waktu, banyak katering yang menyediakan menu diet karbo.
6. Nggak cukup makan sayuran
Landasan setiap diet adalah sayuran yang tanpa tepung. Seperti bayam, jamur, cabai, kale, asparagus dan lain sebagainya. Termasuk juga penting buat diet karbohidrat.
Sayur-sayuran yang baik mengandung serat, vitamin, mineral dan anti-oksidan.
7. Kurang serat
Kalo berfokus mengurangi karbohidrat dan menambah portein serta lemak. Jangan kelupaan masukkan daftar makanan berserat sebagai makanan penting. Untuk pencernaan yang sehat dibutuhkan 20 hingga 35 gram sehari. Makan sayuran seperti asparagus, pok choy, brokoli, kubis. Alpukat sebagai buah pilihan utama untuk memenuhi kebutuhan serat dan lemak.
8. Berpikir diet karbo itu sama sekali nggak makan karbohidrat
Niatnya pengen berat badan segera turun. Tapi tubuh merasa lemah dan letih. Kalo ini dirasakan setelah beberapa minggu diet karbo berjalan. Mungkin akan kenal gimana rasanya.
Beberapa diet rendah karbohidrat membolehkan memakan 20 gram karbohidrat. Tapi nggak papa makan lebih dua kali lipatnya. Cuma, perhatikan apa yang dimakan. Pilih ubi jalar, labu, jagung, kacang polong untuk memenuhinya.
Dlife.
9. Terlalu berharap berat badan turun drastis
Pada minggu pertama diet, berat badan mungkin akan turun drastis. tapi tidak untuk selanjutnya. Ini yang bikin diet jadi populer.
Berat badan yagn turun secar drastis di minggu pertama. Adalah massa air dalam tubuh. Kemungkinan kamu meluruhkan glikogen bersama massa air melalui urin. Setelah tubuh beradaptasi, maka penurunan akan melambat.
10. Olahraga berat atau intens
Pada minggu pertama bukan masalah besar melakukan olahraga keras. Misalnya running dan gym. Tapi setelah minggu pertama, tubuh butuh beradaptasi. Mungkin akan sering merasakan pusing jika tetap memaksakan olahraga berat.
Cobalah olahraga yang medium seperti berjalan dan yoga. Penyesuaian asupan ini perlu waktu bagi tubuh untuk beradaptasi. Jadi, jangan karena berambisi segera menurunkan berat badan. Lalu melakukan olahraga berat setelah minggu pertama diet karbo.
11. Kurang sodium
Kadar garam dalam tubuh memang perlu dikurangi. Tetapi begini, saat diet karbo, ginjal akan membuang lebih banyak air dan natrium. Ketika tubuh kehilangan banyak natrium maka kamu akan merasa pusing, lelah dan mudah tersinggung.
Batasi asupan sodium tapi jangan kekurangan. tambahkan sedikit saja garam pada kaldu sup sayuranmu. Pastikan juga banyak minum air putih. Agar nggak dehidrasi.
Truthhealthmedicine.
Catatan yang paling penting adalah, hindari banyak minum shake atau racipan bartender tanpa permintaan khusus. Soalnya beberapa produk mengandung banyak maltitol. Ini adalah pemanis buatan yang hanya bisa dicerna setengahnya oleh tubuh. Belum lagi produk lain yang nggak bisa dicerna dengan baik oleh tubuh.
Untuk melakukan diet, jangan lupa juga membuat catatan-catatan penting. Sebagai pengingat dan memperlihatkan progres. Jika progres berjalan berkelanjutan. Artinya, program diet karbo bisa dikatakan berhasil.