“Alysha, Almira dan Alvita di sini baca puisi, yang membuat lagu ini menjadi lebih menyentuh hati,” ujar Ekoda.
Terakhir, Ekoda berharap lagu ini bisa didengarkan oleh banyak orang dan bisa menjadi hiburan bagi banyak orang yang gagal mudik karena larangan mudik lebaran tahun ini.
“Semoga lagu ini bisa menjadi pelipur kerinduan kepada orang tua dan keluarga di tengah larangan mudik lebaran tahun ini,” tutup Ekoda.