Awas, Jangan Asal Diet! Ini 5 Tanda Kalau Tubuh Kekurangan Gizi Penting

Awas, Jangan Asal Diet! Ini 5 Tanda Kalau Tubuh Kekurangan Gizi Penting
Ilustrasi Rambut Rontok (Klik Dokter)

4. Sembelit atau kembung

Sembelit atau kembung bisa jadi merupakan tanda kamu kurang serat dan air. Hal itu juga telah dibuktikan oleh sejumlah penelitian. Sembelit bisa diatasi jika kita mengasup cukup serat dan air. Adapun seseorang dikatakan sembelit jika dalam seminggu buang air besar (BAB) kurang dari tiga kali atau kualitas BAB-nya buruk.

Rekomendasi asupan serat adalah antara 25-35 gram per hari. Kamu bisa mendapatkannya dari buah, sayur, kacang-kacangan, biji-bijian, dan gandum utuh. Selain menambah asupan serat, menjaga tubuh tetap terhidrasi juga penting untuk memperlancar BAB. Sebab, dehidrasi bakal semakin memperparah sembelit.

5. Luka yang susah sembuh

Faktor penyembuhan luka memang ada banyak, tapi sejumlah penelitian menyebutkan bahwa kurang asupan vitamin B juga bisa menyebabkan luka susah sembuh, lho Gengs! Vitamin B bisa didapatkan dengan banyak mengonsumsi gandum utuh, daging tanpa lemak, telur, hingga sayur-sayuran berdaun hijau gelap.

Nah, jika saat ini kamu berencana atau sedang menjalani diet, pastikan pola diet yang kamu jalani adalah pola diet sehat sehingga terhindar dari efek samping yang tidak diinginkan seperti yang sudah dijelaskan di atas, ya.

Agar bisa mendapatkan target diet yang tepat sasaran dan tidak berbahaya bagi kesehatan, berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi bisa menjadi solusi terbaik.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"