Viral Ada Ustaz yang Diduga Menendang Makanan Milik Santri, Begini Isi Videonya

Viral Ada Ustaz yang Diduga Menendang Makanan Milik Santri, Begini Isi Videonya

Tagar boikot Trans7 menjadi trending hingga saat ini. Hal ini merupakan imbas yang menampilkan seorang santri di Pondok Pesantren Lirboyo. Dimana tayangan itu memperlihatkan citra dunia pesantren yang buruk.

Usai mendapat banyak kecaman dari banyak pihak, Trans7 akhirnya meminta maaf melalui akun Instagram resminya. Mereka mengaku lalai karena tidak melakukan sensor dari tayangannya tersebut.

Tapi tak lama usai isu boikot Trans7 mencuat, publik kembali dihebohkan dengan beredarnya video lain yang tidak kalah kontroversi. Dari video yang diunggah oleh Instagram @lambegosiip, tampak seorang pria yang seperti ustaz, memberikan jeruk kepada para santri dengan cara tidak layak.

Viral seorang ustaz menendang jeruk di hadapan para santrinya (instagram)

Sembari duduk santai, ia menggelindingkan jeruk ke arah para santri pria yang mengantre. Satu per satu pun mengambil jeruk yang diberikan oleh ustaz tersebut dengan cara yang sangat sopan.

Para santri itu pun mendapatkan jeruk tersebut dan memakan bersama santri lainnya. Tetapi, ada hal yang jauh lebih mengejutkan, yaitu sang ustaz malah menendang jeruk-jeruk tersebut ke arah para santri.

Para santri yang mulanya mengantre itu langsung sibuk menangkap jetuk yang ditendang. Bukannya merasa tersinggung, para santri itu malah terlihat girang.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"