Menurutnya, saudaranya itu melirik jam tangannya dan berkata, "Bangunlah, atau mereka akan segera datang." Lalu, saudaranya itu pergi begitu saja.
Setelah itu, dokter yang menangani tubuhnya berhasil memacu detak jantungnya. Schneider pun berhasil hidup kembali.
#3 Seperti berada di kebun bunga
Cerita dari orang-orang yang pernah mati suri selanjutnya adalah pengalaman seperti berada di sebuah kebun bunga. Indah, tapi katanya ... kosong.
Kematian singkat itu dirasakan seorang lelaki dengan nama user IDiedForABit di sebuah forum diskusi online. Mati suri itu dia rasakan ketika jantungnya berhenti sesaat.
"Rasanya seperti tersedot, ditarik melalui pusaran air, dan kegelapa datang lalu pergi lagi," kata lelaki itu.
Tiba-tiba, lanjut lelaki itu, dia berada di sebuah lapangan kosong. Tidak ada bunga. Yang ada hanya debu dan rumput. Ada taman bermain, komidi putar, dan dua bocah laki-laki dan perempuan," lanjutnya.
Dalam situasi itu, lelaki itu merasa bisa memilih tinggal atau pergi. Tapi dia mengaku tertahan dan memutuskan untuk ingin kembali lagi.
"Aku bilang ibuku pasti merindukanku, dan akhirnya saya seperti dilepaskan kembali," katanya. Saat berhasil bangun kembali, lelaki itu ternyata mengalami jantung yang berhenti selama enam menit.
Itulah cerita dari orang-orang yang pernah mengalami mati suri. Timbul perasaan aneh ketika berada di antara dunia nyata dan alam baka. Meski tak bisa dirasakan semua orang, pengalaman-pengalaman itu juga berhasil mengubah hidup mereka.