Terlihat ada sekitar lima orang siswa yang nampak mengarahkan beberapa tendangan sambil tertawa bahagia ke arah gurunya tersebut. Bahkan teman-teman lainnya pun ikut menertawakan aksi teman-temannya tersebut menyerang sang guru.
Miris dek, melihat kelakuan-kelakuan kamu, guru yang seharusnya menjadi orang tua kalian disekolahan tersebut, justru kamu bully dengan sesuka hatimu.
Dalam video tersebut nampak siswa mendorong, kemudian disusul siswa lain. Sontak sang guru pun hanya berusaha menghalau murid-muridnya dengan gerakan tendangan dan sembari mengibaskan buku yang dipegangnya. Siswa tersebut seolah nampak saling menendang, bahkan terlihat sepatu guru tersebut melayang sebelah.
Diakhir video siswa-siswa tersebut nampak tertawa bahagia dan sang guru kembali mengambil sepatunya yang sempat terlepas itu. Kejadian ini sontak membuat beberapa nitizen geram atas aksi yang dilakukan sang siswa ini tehadap gurunya.
Peristiwa ini semoga menjadi peristiwa yang terakhir, tidak semestinya mengajak bercanda guru dengan kejadian-kejadian di luar batas tersebut. Guru merupakan orang yang dihormati, mereka adalah orang tua kedua kalian.