Hindari 5 Kebiasaan Keliru Saat Keramas

Ini kesalahan yang dilakukan banyak orang saat keramas dan menggunakan shampo

Keramas mungkin aktivitas yang seringkali dianggap sepele. Oleh karena itu, kita suka ga sadar dengan kebiasaan keramas kita yang keliru. Coba cek ulasan ini deh, mana yang sering kamu lakukan. 

1. Terlalu banyak shampo

Kita mungkin pernah berpikir bahwa semakin banyak shampo digunakan, rambut akan semakin bersih. Nyatanya, menggunakan shampo terlalu banyak dapat merusak rambut. Gunakanlah shampo secukupnya. Idealnya, gunakan sekitar tiga sendok teh shampo bagi jenis rambut panjang maupun pendek.

Terlalu banyak shampo merusak rambut (aaronobryan.wordpress.com)

2. Menuangkan shampo langsung ke kepala

Sebetulnya menuangkan shampo ke kepala itu sah-sah saja. Hanya saja, ini menghindari resiko terlalu banyak mengambil shampo. Kita tidak bisa mengukur sebanyak apa shampo yang dituang langsung ke kepala. Sebaiknya, tuangkan shampo ke tangan dan basahi agar lebih cair. 

Menuangkan shampo langsung ke kepala (islampos.com)

3. Melupakan kulit kepala

Banyak orang menganggap kalau membasuh rambut di tiap helainya sudah cukup. Padahal, keramas akan maksimal dengan membersihkan kulit kepala. Kulit kepala akan berminyak jika tidak dibersihkan. Fokus pada helai rambut saja juga bisa membuat rambut kering dan mudah bercabang lho. 

Perhatikan juga kulit kepala (blog.magazine10.com.br)

4. Terlalu cepat dibilas

Kesalahan berikutnya adalah terlalu cepat membilas rambut. Hal ini membuat nutrisi dan khasiat shampo belum terserap dengan baik. Supaya kandungan terserap dengan efektif, biarkan busa shampo menempel di rambut sekitar 3-5 menit sebelum dibilas ya. 

Terlalu cepat membilas rambut (kinann.blogspot.com)

5. Tidak mencari shampo yang tepat

Seringkali orang tidak mau mengganti shamponya hanya karena takut tidak cocok. Padahal, shampo yang dipakai saat ini memberi efek buruk seperti misalnya rontok atau ketombe. Kalau ini diteruskan, dampaknya malah bisa lebih buruk.

Pakailah shampo sesuai dengan kebutuhan. Misalnya, jika rambutmu rontok, cari shampo khusus anti rontok. Jangan-jangan kita nggak mau ganti shampo hanya karena malas mencari atau sudah terlanjur suka dengan aroma shampo yang sekarang. 

Pilih shampo yang sesuai (freepik.com)