Viral, Kisah Pria Asal Malang Menanti Kekasihnya Puluhan Tahun Di Pinggir Jalan Hingga Dijemput Ajal

Viral, Kisah Pria Asal Malang Menanti Kekasihnya Puluhan Tahun Di Pinggir Jalan Hingga Dijemput Ajal

Manusia selalu menyukai kisah cinta, mau yang manis atau tragis. Cinta emang selalu bikin perasaan jadi tergerak ya gengs.

Kisah seornag lansia yang menunggu cintanya ini juga bikin banyak orang terharu. Sebuah kisah yang diunggah akun Facebook Muhammad Nur Yusron.

Kisah Mbah Arifin mennati kekasih (Facebook Muhammad Nur Yusron)

Ia mengisahkan tentang seorang pria lansia yang selalu duduk di titik yang sama setiap harinya di sebuah sudut Kota Malang. Postingannya sudah dibagikan ulang sebanyak 5,3 ribu kali dan disukai 52,7 ribu pencuit di Twitter.

Kisah yang gak biasa ini menarik perhatian banyak orang. Karena kisah nyata yang beneran terjadi.

Gak ada yang tahu sejak kapan Mbah Arifin atau yang dikenal dengan Pak Gombloh duduk di emperan toko yang sama setiap harinya. Dia duduk setia menantikan kedatangan pujaan hatinya. Mirip kisah dongeng banget nih gengs.

Kabarnya sih dia sudah menanti sejak tahun 1970-an. Menurut cerita yang beredar, Mbah Arifin terpisah dengan kekasihnya saat terjadinya peristiwa politik di Kota Malang. Keduanya berjanji akan bertemu lagi di tempat yang sama. Ketika semua sudah aman.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"